ilustrasi |
Komisi
Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Rabu (27/3) besok,
akan menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan
Suara dan Penetapan Pasangan Calon Terpilih dalam Pemilihan Umum Gubernur dan
Wakil Gubernur NTT tahun 2013.
Menurut
surat dari KPU NTT yang diterima Radio DMWS, Rapat Pleno Terbuka tersebut akan
dimulai jam 9 pagi di Kantor KPU NTT. Agenda dalam Repat Pleno itu, diantaranya
adalah penyerahan berita acara dan sertifikat rekapitulasi penghitungan
perolehan suara dari KPU Kabupaten/Kota di NTT kepada KPU Provinsi NTT. Selain
itu juga pleno penetapan pasangan calon terpilih Gubernur dan Wakil Gubernur
NTT periode 2013-2018.
Hampir
sepekan yang lalu masyarakat NTT memilih satu dari lima pasangan calon pemimpinnya
untuk masa bakti lima tahun kedepan. Paket yang bersaing untuk menjadi Gubernur
dan Wakil Gubernur NTT adalah, Esthon Foenay
- Paul Tallo, Ibrahim Medah - Melki Laka Lena, Christian Rotok - Abraham
Lianto, Frans Lebu Raya - Beny Litelnoni, dan Benny K Harman - Wellem Nope. (zacky wf)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar